Selasa, 17 Maret 2015

Fakta Tentang Haku Yuki (Menurut Data Book Pertama)

Fakta Haku


“ Aku ingin melindungi orang yang aku sayangi, aku bekerja demi dia, bertarung demi dia, aku ingin mewujudkan impiannya…. Itulah impianku.”

========== ========== ========== ==========

Haku lahir di desa kecil bersalju tebal di Kirigakure dan menjalani hidup yang bahagia. Tapi suatu hari ayahnya membunuh ibunya dan hendak membunuhnya juga. Haku yang telah membunuh ayahnya sendiri merasa putus ada dalam kesendirian. Haku kehilangan arti hidup di dunia. Yang menyelamatkannya adalah Zabuza dan kemudian menganggap penting kemampuan tersembunyi Haku.


Pemuda berhati lembut yang sangat mencintai bunga dan burung ini sangat cantik bagai perempuan di balik topengnya. Seharusnya tak hidup sebagai Shinobi, tapi darah yang mengalir dalam tubuhnya membawanya pada takdir kejam yang bahkan membuat orang tuanya menyangkal keberadaannya. Pertemuannya dengan Zabuza membuatnya hidup sebagai alat dan pelindung Zabuza yang memberinya arti hidup. Itulah jalan ninja yang dipilih Haku.
Bagi Haku yang berhati baik sangat sulit menjadi mesin berhati dingin. Tapi demi melindungi Zabuza dan arti hidupnya, dia memutuskan bertarung dan membunuh sisi dirinya yang lembut.
Haku adalah pemuda genius, dalam darahnya bersenyaman kemampuan dari garis keturunan khusus, dia juga mempunyai sifat alami dan sense sebagai Ninja. Pemikirannya cukup bagus. Dengan hanya melihat dia bisa mematahkan system sharingan milik Kakashi.


✓ Source : Naruto Hiden: Rin no Sho Kyarakutā Ofisharu Dēta Book - The Secret Scroll of Confrontation (Data book pertama)
✓ Note: Databook adalah buku yang diterbitkan oleh Shonen Jump berisi berbagai macam hal lebih rinci tentang karakter, konsepnya, jutsu, hobi, klan, dan juga informasi tersembunyi lain yang tidak dijelaskan di manga. Sampai saat ini sudah ada 4 Official Databook Naruto dan 2 Buku Panduan (Guidebook).

Tidak ada komentar :

Posting Komentar